Asupan lemak atau kolesterol berlebihan bisa menyebabkan timbulnya plak pada arteri sehingga berimbas pada kerja otak. Untuk memelihara fungsi otak Anda, sayangilah dia dengan makanan-makanan berikut ini.
- Air
Bahan makanan yang mudah didapat ini memiliki manfaat penting bagi otak. Fungsinya untuk mengurangi dehidrasi yang bisa membuat tubuh melepaskan hormon stres. Hormon stres yang terlampau banyak bisa menyebabkan rusaknya saraf pada otak. Jadi biasakan minum sedikitnya delapan gelas air minum per hari.
- Ikan
Makanan laut ini kaya akan asam lemak omega-3 yang baik bagi sinaps otak. Sinaps adalah bagian yang menghubungkan saraf otak dan penting untuk belajar dan mengingat. Kekurangan asam lemak omega-3 bisa memicu dan menambah risiko terjadinya demensia. Jika Anda tidak menyukai ikan, asam lemak omega-3 juga bisa didapat dari kacang-kacangan.
- Sayuran dan buah
Bahan makanan ini kaya akan antioksidan yang baik untuk otak. Buah-buahan yang kaya akan antioksidan antara lain stroberi, alpukat, anggur, jeruk, jambu biji, dan kiwi. Sayuran yang kaya antioksidan antara lain bayam, wortel, dan brokoli. Konsumsi aneka warna buah dan sayuran setiap hari sangat dianjurkan.
- Karbohidrat kompleks
Karbohidrat kompleks sangat dibutuhkan sebagai energi bagi otak supaya dapat berpikir dengan baik. Banyak terdapat dalam gandum-ganduman, sayuran, dan buah-buahan.
- Teh hijau
Salah satu alasan mengapa orang Jepang cerdas adalah kebiasaan minum teh. Komposisi yang terdapat dalam teh hijau dapat mengurangi plak dan "kotoran" yang menempel pada otak. Selain itu, minum teh hijau juga dihubungkan dengan kondisi kejiwaan yang lebih baik.
- Telur
Makanan ini mengandung kolin, senyawa lemak menyerupai vitamin B yang bisa membantu meningkatkan daya ingat.
- Natokinase
Bisa didapatkan pada kedelai yang difermentasikan. Natokinase baik untuk aliran darah dalam tubuh sehingga berpengaruh terhadap asupan darah pada otak.
Source:jawaban.com
0 comments:
Post a Comment