Download

7 Makanan Lezat Rendah Kalori Untuk Menurunkan Berat Badan

Beberapa Makanan Sehat Lezat tetapi rendah kalori yang bisa dikonsumsi untuk menurunkan berat badan anda..

Kenapa Sarapan Penting Untuk Menurunkan Berat Badan?

Penjelasan singkat tentang arti penting sarapan dalam proses menurunkan berat badan...

5 Tips Agar Tetap Termotivasi dalam Menurunkan Berat Badan

5 Tips sederhana agar kita tetap termotivasi dalam proses menurunkan berat badan...

12 Langkah Awal Menurunkan Berat Badan Anda

12 Panduan sederhana sebagai langkah awal menurunkan berat badan

6.5 Kesalahan Paling Fatal Dalam ber-Diet

Beberapa Kesalahan Fatal yang sering dilakukan oleh orang-orang yang menjalankan program diet...

July 30, 2011

Tips Mengosumsi Obat Warung Dengan Aman

Hampir sebagian besar masyarakat Indonesia akrab dengan obat-obatan pereda sakit yang banyak dijual di warung-warung saat sedang sakit kepala, flu atau badan pegal-pegal. Cari tahu cara yang aman minum obat-obatan yang dijual bebas. “Obat yang boleh dijual di warung tergolong obat bebas dan obat ini hanya boleh dikonsumsi oleh orang yang memiliki fungsi organ-organ baik atau tidak memiliki penyakit tertentu. Karena itu satu obat belum tentu cocok untuk semua orang,” ujar Prof. dr. Amir Syarif, SKM, Sp.FK(K). Obat-obatan yang dijual secara bebas atau ada di warung-warung biasanya merupakan obat simpomatik, dalam arti obat tersebut hanya mengatasi gejala-gejala yang timbul tapi tidak menyembuhkan akar dari penyakitnya.
Untuk mengetahui apakah obat yang dijual bebas itu aman atau tidak, sebaiknya warna lingkarannya. Obat yang boleh dijual di warung adalah yang memiliki lambang lingkaran hijau yang artinya dosisnya aman. Obat yang memiliki lambang lingkaran biru artinya obat bebas terbatas yang cuma boleh dijual di toko obat resmi atau apotik, tapi bisa dibeli tanpa resep. Sedangkan obat dengan lingkaran merah tergolong obat keras yang memerlukan resep dokter.
Cara yang bisa dilakukan masyarakat agar bisa mengonsumsi obat-obatan warung dengan aman menurut Prof Amir adalah:
  1. Perhatikan warna lingkaran dari obat-obatan yang dikonsumsi.
  2. Perhatikan kandungan atau dosis dari obat yang dikonsumsi. Umumnya obat yang dijual bebas mengandung dosis yang tidak terlalu besar sehingga memiliki batas aman yang lebar.
  3. Mengetahui kondisi tubuh diri sendiri terutama fungsi dari ginjal dan hati. Karena dosis yang tercantum dalam obat bebas biasanya untuk orang yang memiliki fungsi organ normal.
  4. Sebaiknya batas waktu mengonsumsi obat bebas hanya selama 3 hari saja, jika tidak ada perbaikan sebaiknya hentikan penggunaan obat dan konsultasikan ke dokter. Karena ada kemungkinan gejala yang timbul akibat penyebab atau penyakit yang lain.
  5. Membaca brosur obat yang meliputi dosis penggunaan, indikasi, efek samping dan kontra indikasi dengan seksama. Jika setelah minum obat timbul salah satu efek samping yang tercantum, maka segera berhenti minum obat tersebut.

source:dokterumum.net


peluang usaha

July 29, 2011

Gejala Stres Ditandai Gangguan Kesehatan Mulut dan Gigi

Jika seseorang mengalami stres berlebihan umumnya akan merasakan sakit kepala. Padahal stres berat bisa ditandai dengan beberapa gejala seperti gangguan kesehatan mulut dan gigi. stres berat dan kecemasan dapat mempengaruhi kesehatan mulut yang mencakup sariawan, menggeretak gigi, tidak sehatnya mulut dan penyakit gigi serta gusi lainnya.
Menggeretak gigi.
Secara tidak sadar saat sedang stres seseorang akan mengepalkan dan menggertakkan giginya siang dan malam hari, padahal kegiatan ini adalah salah satu kebiasaan buruk yang bisa menyebabkan masalah pada sendi temporomandibular (temporomandibular joint/TMJ). Sendi ini terletak di depan telinga yang mana tulang tengkorak dan rahang bawah bertemu.
Penyakit gusi.
Stres bisa menyebabkan peningkatan plak gigi meskipun hanya berlangsung singkat. Jika terjadi dalam jangka waktu panjang stres ini bisa mendorong risiko perdarahan gusi, radang gusi serta penyakit gusi lainnya yang lebih parah. Selain itu stres bisa menyebabkan depresi, dan menurut studi diketahui pasien depresi memiliki risiko dua kali lebih tinggi mengalami kegagalan pengobatan yang maksimal untuk penyakit gusi.
Kesehatan mulut yang buruk.
Berada di bawah tekanan yang ekstrem akan mempengaruhi suasana hati yang bisa membuat seseorang melewati kebiasaan merawat kebersihan mulut dan mengonsumsi makanan yang tidak sehat seperti ngemil makanan manis.

Sariawan.

Sariawan di mulut biasanya ditandai dengan luka berwarna putih kemerahan yang muncul di dalam mulut dan kadang bisa timbul beberapa di tempat yang berbeda. Meskipun para ahli tidak yakin apa penyebabnya, tapi kemungkinan akibat infeksi virus atau bakteri karena ada masalah dalam sistem kekebalan tubuh.
source:dokterumum.net

July 28, 2011

Sekilas Mengenai Endoskop

Endoskop merupakan alat yang digunakan untuk memeriksa bagian atau organ dalam tubuh melalui pembuluh, saluran, dan celah-celah yang sempit di beberapa bagian tubuh. Dan kini, sebuah mikrokamera baru telah dikembangkan untuk menutupi kelemahan dari endoskop yang ada. Endoskop yang ada sampai saat ini memiliki beberapa kelemahan, yaitu selain harganya yang mahal, waktu yang terbuang untuk membersihkannya cukup lama, pun diperlukan kecermatan yang tinggi saat membersihkannya, karena endoskop dipakai untuk kegunaan yang berbeda-beda.
Masalah ini bisa diselesaikan dengan mikrokamera baru yang telah dikembangkan oleh Fraunhofer Institute for Reliability and Microintegration (IZM) di Berlin, Jerman, bersama Awaiba GmbH, dan didukung oleh Fraunhofer Institute for Applied Optics and Precision Engineering IOF di Jena, Jerman. “Kami dapat memproduksi mikrokamera yang begitu murah dengan teknologi kami, dimana para dokter juga dapat langsung membuang endoskop sekali pakai ini begitu selesai menggunakannya,” ujar Martin Wilke, seorang ilmuwan dari Fraunhofer Institute for Reliability and Microintegration.
Para peneliti di Fraunhofer Institute for Reliability and Microintegration telah membuat proses ini menjadi lebih efisien dengan mengembangkan cara baru untuk mengakses hubungan listriknya. Kini proses pemasangan kebelnya menjadi lebih cepat dan keseluruhan sistem kameranya menjadi lebih kecil. Mikrokamera baru ini cukup kecil untuk menjadi ujung endoskop. Mikrokamera ini memiliki resolusi sebesar 62.500 piksel dan mengirimkan gambar yang berupa informasi melalui endoskop via kabel listrik. Stephan Voltz, yang merupakan CEO dari Awaiba GmbH mengatakan bahwa ukuran mikrokamera tersebut sebesar 1,0 x 1,0 x 1,0 milimeter, kamera ini sekecil butiran kasar garam pasir, kamera terkecil yang pernah disadari. “Mulai tahun 2012, dengan keahlian Fraunhofer, kami akan mampu membawa endoskop sekali pakai ini ke pasaran hanya dengan beberapa euro, kami telah memiliki contoh aslinya,” jelas Voltz.
source:dokterumum.net
peluang usaha

July 27, 2011

Cegah Kanker Prostat dengan Berjalan Cepat

Kanker prostat merupakan jenis kanker yang ditakuti oleh laki-laki. Laki-laki yang baru didiagnosis kanker prostat bisa mencegah perkembangan pernyakitnya dengan melakukan jalan cepat. Berdasarkan pengamatan yang dilakukan oleh peneliti diketahui orang-orang yang berjalan dengan menggunakan kekuatan (jalan cepat) selama setidaknya 3 jam seminggu bisa mengurangi kanker yang akan tumbuh dan menyebar di beberapa tahun mendatang. Menjaga tubuh tetap aktif bisa meningkatkan kesehatan. Tapi studi yang dilaporkan dalam jurnal Cancer Research memperingatkan bahwa berjalan biasa tidak memiliki efek yang sama.
Laki-laki yang berjalan cepat setidaknya selama 3 jam seminggu memiliki kemungkinan lebih kecil untuk terkena salah satu dari komplikasi tersebut. Tampaknya laki-laki yang berjalan cepat setelah didiagnosis dapat menunda atau bahkan mencegah perkembangan penyakit tersebut. Manfaat dari berjalan ini tergantung pada seberapa cepat Anda berjalan. Berjalan adalah sesuatu yang bisa dilakukan oleh semua orang, tapi berjalan santai tampaknya tidak memiliki manfaat untuk hal ini. Karena ilmuwan percaya berjalan cepat bisa mempengaruhi perkembangan kanker dengan mengubah kadar protein tertentu yang telah terbukti di laboratorium berfungsi mendorong pertumbuhan kanker.

source:dokterumum.net

July 26, 2011

Cara Pencegahan Kanker Prostat

Kanker prostat merupakan kanker yang paling umum terjadi pada pria. Ini bahkan merupakan kanker kedua yang paling mematikan. Tapi ada beberapa cara asyik yang dapat dilakukan pria untuk mencegah kanker prostat. Cara pencegahan suatu penyakit biasanya membatasi diri untuk dapat melakukan hal yang menyenangkan, seperti mengurangi konsumsi daging merah, makanan yang digoreng atau hal-hal lain yang menjadi kesukaan banyak orang.
Ada beberapa cara pencegahan kanker prostat yang tetap mengasyikkan, antara lain:
Menari yang energik.
Bukan rahasia lagi bila latihan olahraga merupakan salah satu cara yang paling kuat untuk mencegah penyakit  Olahraga dapat meningkatkan sirkulasi, sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan energi. Tapi tidak semua orang punya cukup motivasi untuk melakukan olahraga.
Makan semangkuk sereal dengan susu kedelai di depan televisi.
Gunakan waktu sarapan sebagai waktu makan yang sehat dan menyenangkan. Sarapanlah dengan sarapan sehat, sereal tinggi serat dan ganti susu sapi dengan susu kedelai. Kedelai mengandung bahan aktif yang dapat melawan kanker prostat.
Masturbasi.
Banyak penelitian dalam beberaoa tahun terakhir memang menunjukkan bahwa masturbasi dapat melindungi terhadap kanker prostat. Hal ini terutama bagi pria diatas usia 40 tahun.

Makan saus tomat marinara.

Bahan utama dari saus marinara adalah tomat yang merupakan sumber dari lycopene, yaitu antioksidan kuat yang telah terbukti dapat mengurangi risiko berkembangnya kanker prostat pada pria.
source:dokterumum.net
peluang usaha

July 25, 2011

Gejala Klinis Rinitis Alergi

Definisi
Rhinitis alergi adalah penyakit peradangan yang disebabkan oleh reaksi alergi pada pasien-pasien yang memiliki atopi, yang sebelumnya sudah tersensitisasi atau terpapar dengan allergen (zat/materi yang menyebabkan timbulnya alergi) yang sama serta meliputi mekanisme pelepasan mediator kimia ketika terjadi paparan ulangan dengan allergen yang serupa (Von Pirquet, 1986). Rhinitis alergi adalah kelainan pada hidung dengan gejala-gejala bersin-bersin, keluarnya cairan dari hidung, rasa gatal dan tersumbat setelah mukosa hidung terpapar dengan allergen yang mekanisme ini diperantarai oleh IgE (WHO ARIA tahun 2001).
Gejala Klinis
Gejala klinis yang khas adalah terdapatnya serangan bersin yang berulang-ulang terutama pada pagi hari, atau bila terdapat kontak dengan sejumlah debu. Sebenarnya bersin adalah mekanisme normal dari hidung untuk membersihkan diri dari benda asing, tetapi jika bersin sudah lebih dari lima kali dalam satu kali serangan maka dapat diduga ini adalah gejala rhinitis alergi. Gejala lainnya adalah keluar ingus (rinore) yang encer dan banyak. Hidung tersumbat, mata gatal dan kadang-kadang disertai dengan keluarnya air mata.
Beberapa gejala lain yang tidak khas adalah
  • allergic shiner bayangan gelap di bawah mata yang disebut.
  • allergic salute Gerakan mengosok-gosokan hidung pada anak- anak
  • allergi crease, timbulnya garis pada bagian depan hidung.
Beberapa pemeriksaan tambahan yang dapat dilakukan adalah
  • Pemeriksaan nasoendoskopi
  • Pemeriksaan sitologi hidung
  • Hitung eosinofil dalam darah tepi
  • Uji kulit allergen penyebab
Penatalaksanaan
  • Terapi yang paling ideal adalah dengan menghindari kontak dengan allergen penyebab
  • Pengobatan, penggunaan obat antihistamin H-1 adalah obat yang sering dipakai sebagai lini pertama pengobatan rhinitis alergi atau dengan kombinasi dekongestan oral. Obat Kortikosteroid dipilih jika gejala utama sumbatan hidung akibat repon fase lambat tidak berhasil diatasi oleh obat lain
  • Tindakan Operasi (konkotomi) dilakukan jika tidak berhasil dengan cara diatas
  • Penggunaan Imunoterapi.
Epidemiologi
Di amerika serikat terdapat hampir sekitar 20 % rata-rata angka kejadian penderita rhinitis alergi.
Etiologi / Patofisiologi
Rhinitis alergi adalah penyakit peradangan yang diawali oleh dua tahap sensitisasi yang diikuti oleh reaksi alergi. Reaksi alergi terdiri dari dua fase yaitu
- Immediate Phase Allergic Reaction
Berlangsung sejak kontak dengan allergen hingga 1 jam setelahnya
- Late Phase Allergic Reaction
Reaksi yang berlangsung pada dua hingga empat jam dengan puncak 6-8 jam setelah pemaparan dan dapat berlangsung hingga 24 jam.
Berdasarkan cara masuknya allergen dibagi atas
  • Alergen Inhalan, yang masuk bersama dengan udara pernafasan, misalnya debu rumah, tungau, serpihan epitel dari bulu binatang serta jamur
  • Alergen Ingestan, yang masuk ke saluran cerna, berupa makanan, misalnya susu, telur, coklat, ikan dan udang
  • Alergen Injektan, yang masuk melalui suntikan atau tusukan, misalnya penisilin atau sengatan lebah
  • Alergen Kontaktan, yang masuk melalui kontak dengan kulit atau jaringan mukosa, misalnya bahan kosmetik atau perhiasan
Dengan masuknya allergen ke dalam tubuh kita, reaksi alergi dibagi menjadi tiga tahap besar. Respon Primer, terjadi eliminasi dan pemakanan antigen, reaksi non spesifik. Respon Sekunder, reaksi yang terjadi spesifik, yang membangkitkan system humoral, system selular saja atau bisa membangkitkan kedua system terebut, jika antigen berhasil dihilangkan maka berhenti pada tahap ini, jika antigen masih ada, karena defek dari ketiga mekanisme system tersebut maka berlanjut ke respon tersier. Respon Tertier , Reaksi imunologik yang tidak meguntungkan.
source:dokterumum.net
peluang usaha

July 24, 2011

Gejala dan Tanda Polip Hidung

DEFINISI
Polip nasi atau polip hidung adalah kelainan selaput permukaan hidung berupa massa lunak yang bertangkai, berbentuk bulat atau lonjong, berwarna putih keabu-abuan dengan permukaan licin dan agak bening karena mengandung banyak cairan. Kelainan pada hidung biasanya timbul karena manifestasi dari penyakit yang lain dan tidak berdiri sendiri, penyakit ini sering dihubungkan dengan astma, rhinitis alergika, dan sinusitis, di luar negeri sendiri penyakit ini sering dihubungkan dengan seringnya penggunaan aspirin.
GEJALA DAN TANDA
Pada anamnesis kasus polip biasanya timbul keluhan utama adalah hidung tersumbat. sumbatan ini menetap dan tidak hilang timbul. Semakin lama keluhan dirasakan semakin berat. Pasien sering mengeluhkan terasa ada massa di dalam hidung dan sukar membuang ingus. Gejala lain adalah hiposmia (gangguan penciuman). Gejala lainnya dapat timbul jika teradapat kelainan di organ sekitarnya seperti post nasal drip (cairan yang mengalir di bagian belakang mulut), suara bindeng, nyeri muka, telinga terasa penuh, snoring (ngorok), gangguan tidur dan penurunan kualitas hidup. Secara pemeriksaan mikroskopis tampak epitel pada polip serupa dengan selaput permukaan hidung normal yaitu epitel bertingkat semu bersilia dengan subselaput permukaan yang sembab. Dengan pemeriksaan rhinoskopi anterior biasanya polip sudah dapat dilihat, polip yang masif seringkali menciptakan kelainan pada hidung bagian luar. Pemeriksaan Rontgen dan CT scan dapat dilakukan untuk mendeteksi adanya sinusitis.
PENATALAKSANAAN
Pengobatannya berupa terapi obat-obatan dan operasi. Terapi medikamentosa ditujukan pada polip yang masih kecil yaitu pemberian kortikosteroid sistemik yang diberikan dalam jangka waktu singkat, dapat juga diberiksan kortikosteroid hidung atau kombinasi keduanya. Tindakan pengangkatan polip dapat digunakan menggunakan senar polip dan anestesi lokal. Untuk polip yang besar dan menyebabkan kelainan pada hidung, memerlukan jenis operasi yang lebih besar dan anestesi umum
ETIOLOGI DAN PATOGENESIS
Etiologi pasti hingga sekarang belum diketahui, tetapi terdapat 3 faktor penting yang berperan di dalam terjadinya polip, yaitu
  1. Peradangan lama dan berulang pada selaput permukaan hidung dan sinus
  2. Gangguan keseimbangan Vasomotor
  3. Peningkatan tekanan cairan antar ruang sel dan bengkak selaput permukaan hidung
Fenomena bernouli menyatakan bahwa udara yang mengalir melalui celah yang sempit akan mengakibatkan tekanan negatif pada daerah sekitarnya, sehingga jaringan yang lemah akan terhisap oleh tekanan negatif ini sehingga menyebabkan polip, fenomena ini dapat menjelaskan mengapa polip banyak terjadi pada area yang sempit di kompleks osteomatal. Patogenesis polip pada awalnya ditemukan bengkak selaput permukaan yang kebanyakan terdapat pada meatus medius, kemudian stroma akan terisi oleh cairan interseluler sehingga selaput permukaan yang sembab menjadi berbenjol-benjol. Bila proses terus membesar dan kemudian turun ke dalam rongga hidung sambil membentuk tangkai sehingga terjadi Polip.
source:dokterumum.com
peluang usaha

Artikel Menarik Lainnya...

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More