Download

June 15, 2011

4 Penghalang Gaya Hidup Sehat dan Seimbang Anda

4-Penghalang-Gaya-Hidup-Sehat-dan-Seimbang-Anda
Seperti yang pernah ditulis di artikel 5 Hal Yang Harus Dihentikan Untuk Hidup Lebih Sehat beberapa waktu yang lalu, kali ini kembali akan dibahas kendala yang seringkali menghalangi Anda untuk tetap menjaga gaya hidup sehat dan seimbang Anda. Jika di artikel sebelumnya dibahas mengenai kebiasaan-kebiasaan yang merusak kesehatan Anda, maka artikel berikut ini akan memberikan motivasi pada Anda untuk memelihara gaya hidup sehat Anda. Apa sajakah itu?
Berikut ini adalah 4 pengahalang untuk menerapkan gaya hidup sehat dan seimbang dalam kehidupan sehari-hari Anda.
  1. Penolakan – Ketika mengalami emosi negatif seperti frustrasi, takut atau marah, kita cenderung menyalahkan orang lain, hal-hal atau peristiwa untuk perasaan-perasaan yang datang dari pikiran yang kita miliki, tentang sesuatu. Pikiran-pikiran yang memicu respons emosional negatif yang kita alami, tidak ada hubungannya dengan sesuatu atau orang lain. Menyadari dan mengamati pikiran yang ada di balik perasaan yang Anda alami akan mulai membawa Anda ke jalur yang benar. Dengan demikian, stres yang Anda alami pun akan berkurang, sehingga kesehatan fisik dan mental pun akan tetap terjaga. Kendalikan stres dan emosi Anda dalam menjalani gaya hidup sehat dan seimbang Anda.
  2. No pain no gain – Beberapa orang masuk ke dalam perangkap kepercayaan bahwa untuk sukses dalam suatu hal, Anda harus membayar mahal, meluangkan banyak waktu dan bekerja sangat keras. Semakin Anda mempercayai ini, Anda harus terus bekerja semakin keras. Misalnya jika Anda sedang berlatih untuk membentuk tubuh, maka Anda bisa mendapatkan hasil optimal dengan sedikit usaha sekali pun. Yang perlu Anda lakukan adalah melakukannya dengan benar. Lakukan hal yang sama saat Anda ingin mengatur pola diet dan aspek kehidupan sehat Anda lainnya.
  3. Meragukan diri sendiri dan apa yang Anda lakukan – Kita bertanya-tanya mengapa kita tampaknya melakukan semuanya dengan benar, namun semuanya masih tidak berjalan sesuai keinginan kita. Jika Anda merasa tidak bisa mendapatkan apa yang Anda inginkan, maka Anda tidak akan pernah benar-benar mendapatkannya. Bayangkan jika Anda sudah mendapatkan apa yang Anda inginkan. Dengan semangat itu setiap harinya, Anda akan termotivasi untuk mendapatkannya dari waktu ke waktu. Jadi, hilangkan pikiran “Saya tidak akan pernah mendapatkannya!” atau “Ini tidak akan berhasil!”, atau pikiran negatif lainnya yang mungkin Anda miliki. Apa yang Anda yakini dalam pikiran bawah sadar Anda akan selalu benar terjadi pada Anda. Itu sebabnya Anda harus berusaha untuk selalu berpikir positif. Mengubah pikiran Anda menuju apa yang Anda inginkan akan membuat perasaan Anda berubah menuju apa yang Anda inginkan itu, sehingga tindakan Anda juga akan berubah dan Anda akan mulai mendapatkan hasil yang Anda inginkan.
  4. Adanya pembatasan untuk apa yang bisa Anda miliki dan lakukan – Tidak ada batasan kecuali untuk apa yang kita tempatkan pada diri kita sendiri berdasarkan pikiran dan kemauan kita. Bila kita membuka pikiran kita untuk percaya bahwa ada kemungkinan tak terbatas untuk menjadi, melakukan atau memiliki apa yang kita inginkan, barulah kita akan melakukan dan memiliki segala sesuatu yang kita inginkan. Ketika Anda sedang berada dalam program menurunkan berat badan, maka bayangkan bagaimana rasanya ketika berat badan target Anda sudah tercapai dan rasakan emosi atas keberhasilan yang tak terbatas dalam pikiran Anda ini.
Nah, setelah semua penghalang di atas dapat Anda singkirkan, maka Anda akan jalani gaya hidup sehat dan seimbang Anda. Dan nilai lebihnya, Anda akan dapatkan tubuh ideal yang sehat dan bugar dalam jangka panjang.

source:dennysantoso.com

0 comments:

Post a Comment

Artikel Menarik Lainnya...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More